Jelang Akhir Tahun Penjualan Tiket Pesawat Naik

Jelang Akhir Tahun Penjualan Tiket Pesawat Naik. Kita sudah memasuki akhir tahun 2016. Suara lonceng dan suara merdu lagu-lagu Natal telah berkumandang dimana-mana. Tinggal menghitung beberapa hari lagi kita akan meninggalkan tahun 2016 ke tahun 2017. Pada akhir tahun seperti sekarang ini biasanya penjualan tiket pesawat naik hingga beberapa ratus persen.

Jelang Akhir Tahun Penjualan Tiket Pesawat Naik

Dengan berbagai agenda, masyarakat kita akan menggunakan waktu libur mereka. Seperti masyarakat kristen. Biasanya mereka akan berkumpul dengan sanak saudara mereka. Untuk merayakan Hari Raya Natal dan Tahun baru. Mereka akan pulang kampung dan biasanya menggunakan pesawat terbang untuk pulang ke kampung halaman.

Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Sriwijaya Jakarta Silangit

Masyarakat Batak yang kristen buasanya akan pulang kampung ke Sumatera Utara untuk merayakan Natal dan tahun baru bersama keluarga mereka. Begitu juga orang Manado, Papua akan pulang kampung ke daerah masing-masing. Jaman sekarang untuk pulang kampung orang-orang lebih memilih menggunakan pesawat terbang.

Harga Tiket Pesawat Naik Ratusan Persen

Sudah bukan rahasia lagi, menjelang akhir tahun seperti sekarang. Harga tiket pesawat udara akan naik hingga ratusan persen. Jika harga tiket pada hari biasanya dari Bandara Udara Soerkarno Hatta ke Bandara Silangit RP. 800.000an maka menjelang akhir tahun seperti sekarang bisa hingga Rp. 2.000.000an. Hal ini memang terlalu tinggi. Tapi tidak akan mengurangi niat warga yang ingin merayakan Natal bersama sanak saudara mereka.

Kebetulan pesawat yang memiliki rute perjalanan Jakarta Silangit baru 2 maskapai, maka kemungkinan jumlah penumpang mereka akan membludak. Jumlah pemudik khususnya orang batak pada akhir tahun seperti sekarang akan naik beberapa ratus persen. Maka jangan heran kalau jumlah penjualan tiket akan sangat banyak.

Tidak hanya mereka yang merayakan Natal dan Tahun baru saja. Warga lain yang ingin berlibur akan merasakan dampaknya. Harga tiket akan menjadi sangat mahal. Biaya penginapan pada hotel juga naik beserta akomodasi lainnya.

Hal ini sebenarnya harus bisa diatasi pemerintah, dengen memberikan regulasi yang tepat. Sehingga harga tiket pada hari raya seperti sekarang tidak naik terlalu tinggi. Kenaikan harga tiket maksimum hanya 100%. Sedangkan jaman sekarang bisa naik hingga 400%. Hal ini keterlaluan. Semoga para perusahaan tidak memancing pada air keruh atau manangguk ikan yang sudah loyo.

Posting Komentar untuk "Jelang Akhir Tahun Penjualan Tiket Pesawat Naik"